Resep dan Cara Memasak Sambal Teri Kacang Pedas Manis

Share it on your social network:

Or you can just copy and share this url

Bahan

Sesuaikan:
250 gr Ikan teri
250 gr Kacang tanah
40 gr Cabai merah
20 gr Cabai rawit
4 biji Bawang merah
5 biji Bawang putih
3 sdm Gula pasir
1 buah Tomat
1 sdm Kaldu bubuk
Secukupnya Garam

Informasi nutrisi

1
Porsi
210
Kalori
9,71g
Lemak
28,89
Protein

Resep dan Cara Memasak Sambal Teri Kacang Pedas Manis

pedas manis nikmat lezat

Features:
  • Pedas
Cuisine:

Membuat sambal teri yang enak dan manis dirumah, masakan ini dapat dijadikan hidangan bersama keluarha dirumah.

  • 17min
  • Porsi 1
  • Easy

Ingredients

Directions

Para pecinta kuliner pasti tidak asing dengan yang namanya sambal teri yang dibuat kering. makanan yang di sukai oleh masyarakat kampung karena rasanya yang enak dan gurih. Teri juga dapat di olah menjadi banyak sekali menu makanan loh contohnya teri sambal hijau, namun kali ini saya akan membuatnya menjadi sambal teri cabai merah dengan kacang.

Selain itu juga ikan teri ini mempunyai harga jual yang cukup lumayan murah dipasaran. Ikan teri juga memiliki banyak kandungan gizi yang baik bagi kesehatan sehingga sangat dibutuhkan oleh tubuh, salah satunya protein, kalium, vitamin A dan masih banyak lagi.

Untuk proses membuatnya tidak sulit bagi kamu para pemula yang ingin mencobanya pasti bisa dan anti gagal. Silakan simak saja resep berikut ini.

Steps

1
Done
10min

Menyiapkan Bahan

Cuci bersih ikan teri. Siapkan wajan goreng kacang tanahnya dulu yah, goreng hingga matang menggunakan api sedang, tiriskan. Goreng ikan teri hingga matang, warnanya coklat keemasan, tiriskan. Gelar kacang goreng dan teri di wadah supaya cepat dingin. Blender bahan berikut ini cabai merah, cabai rawit, bawang merah, bawang putih, dan tomat.

2
Done
7min

Proses Penggorengan

Siapkan wajan, tumis bumbu halus dengan minyak secukupya jangan terlalu banyak yah. Masukkan kaldu bubuk dan garam tumis sebentar lalu tambahkan setengah gelas air, tumis sebentar hingga sambal matang. Jika sudah terlihat matang masukkan gula pasir masak dengan api kecil, aduk sampai mengering. Matikan kompor biarkan sambal menjadi dingin, jika sudah dingin masukan kacang dan teri lalu aduk hingga merata.

Shilvia Rozalia

Ulasan Resep

Belum ada ulasan untuk resep ini, gunakan formulir di bawah ini untuk menulis ulasan Kamu
Tongkol Sambal Merah
Sebelumnya
Resep Membuat Ikan Tongkol Sambal Merah Yang Super Enak
Churros Enak dan Renyah
Berikutnya
Resep Membuat Churros Millo Modal 10.000
Tongkol Sambal Merah
Sebelumnya
Resep Membuat Ikan Tongkol Sambal Merah Yang Super Enak
Churros Enak dan Renyah
Berikutnya
Resep Membuat Churros Millo Modal 10.000

Add Your Comment