Cara Membuat Es Krim Hanya Butuh 3 Bahan Tanpa Telur

Share it on your social network:

Or you can just copy and share this url

Bahan

Sesuaikan:
100 gr crem bubuk
200 ml air dingin
80 ml susu kental manis
80 gr chocolatos cokelat bubuk
secukupnya meses seres
secukupnya pisang

Informasi nutrisi

1
Porsi
15 gr
Kalori
2 gr
Protein
14 gr
Karbohidrat

Cara Membuat Es Krim Hanya Butuh 3 Bahan Tanpa Telur

Features:
  • Vegan

Adakah yang bisa menolak satu sendok es krim cokelat yang lembut dan creamy? Yuk buat es krim hanya dengan 3 bahan.

  • 35min
  • Porsi 1
  • Medium

Ingredients

Directions

Es krim dengan 3 bahan?

Es krim sungguhan? Ya, kita benar-benar dapat membuat es krim hanya dengan tiga bahan (krim bubuk + susu kental + chocolatos cokelat bubuk). Ini menunjukkan betapa mudahnya membuat es krim. Yang kalian butuhkan selain tiga bahan itu adalah meses ceres, pisang, dan freezer.

Dulu dibayanganku membuat es krim adalah hal yang sangat merepotkan. Tetapi setelah mencoba berbagai cara, akhirnya kali ini aku menemukan resep membuat es krim sederhana tanpa telur namun teksturnya tetap lembut. Tidak punya mesin es krim? Jangan khawatir, karena resep ini tidak harus menggunakan mesin seperti mixer, cetakan, dan sebagainya.

Si kecil doyan es krim bun?

Daripada si kecil makan es krim dari toko, lebih baik bunda buat es krim sendiri yang sudah jelas sehat,hemat, dan tentu rasanya tidak kalah enak dengan es krim yang di toko. Resep ini sederhana kok bun, tidak rumit dan bahan yang dibutuhkan sangat mudah dicari. Jika ditanya tentang kegemaran makan es krim, tidak hanya anak kecil tapi sebagian besar orang tentu akan menjawabnya dengan suka. Apalagi es krim sangat cocok dinikmati saat siang hari. Di balik kelezatannya yang mendunia, es krim ternyata memiliki kandungan zat gizi. Es krim ini mengandung kalori, gula, dan protein. Jangan hanya dibayangkan saja, yuk langsung dipraktekan resepnya!

Steps

1
Done
10min

Membuat adonan es krim

Aduk krim bubuk dan air dingin menjadi campuran hingga terkombinasikan dengan baik. Tuangkan susu kental manis dan chocolatos cokelat bubuk ke dalam adonan es krim.

2
Done
20min

Bekukan adonan es krim

Lalu bekukan es krim di dalam freezer sesuai dengan instruksi, sekitar 20 menit.

3
Done
5min

Plating

Setelah didinginkan, siap dinikmati dengan ditambahkan toping pisang dan dilumuri meses ceres. Topingnya boleh kita ganti sesuai selera ya

Azizah

Ulasan Resep

Belum ada ulasan untuk resep ini, gunakan formulir di bawah ini untuk menulis ulasan Kamu
Durian crepe
Sebelumnya
Resep Membuat Pancake Durian Mudah dengan Teflon
ikan teri sambal jengkol
Berikutnya
Cara Membuat Ikan Teri Sambal Jengkol, Dijamin Pedasnya Menggelegar
Durian crepe
Sebelumnya
Resep Membuat Pancake Durian Mudah dengan Teflon
ikan teri sambal jengkol
Berikutnya
Cara Membuat Ikan Teri Sambal Jengkol, Dijamin Pedasnya Menggelegar

Add Your Comment