Cara Membuat Kue Putu Bambu yang Legendaris

Share it on your social network:

Or you can just copy and share this url

Bahan

Sesuaikan:
125 gr tepung beras
80-100 ml air hangat
1/4 sdt garam
2 lembar daun pandan
secukupnya Pasta pandan
1 buah gula merah
secukupnya kelapa parut
sejumput garam

Informasi nutrisi

1
Porsi
21
Kalori
3,7
Karbohidrat

Cara Membuat Kue Putu Bambu yang Legendaris

Features:
  • Vegan
Cuisine:

Cukup dua kata untuk mewakili kue ini.. ENAK BANGET

  • 50min
  • Porsi 1
  • Medium

Ingredients

Directions

Rindu sekali sama kue Putu dan Klepon yang didorong gerobak, apalagi sama aroma wangi pandan dari uapnya. Karena kemarin aku sudah sempat membuat kue Klepon, sekarang gilirannya aku membuat kue Putu. Kue Putu ini jajanan tradisional yang udah melegenda ke mana-mana loh rek. Tetapi di era milenial, jajanan ini hampir dilupakan orang, ya mungkin seiring munculnya jajanan modern jadi orang gampang melupakan jajanan legendaris yang satu ini. Untungnya di daerah aku masih ada orang yang lewat jualan Putu. Meskipun jarang juga lewatnya sih hehe.. Berhubung aku rindu sekali sama kue Putu, akhirnya aku mencoba membuatnya sendiri. Karena kalau menunggu tukang putu lewat di depan rumah entah kapan.

Kunci keberhasilan membuat kue Putu

Adonannya cukup ditabur saja saat memasukannya ke dalam cetakan ya. Jangan menekan adonan supaya kue tidak keras. Air kukusan dalam panci bisa kita tambahkan daun pandan agar lebih wangi. Membuatnya super gampang kan? Sangat cocok jadi teman minum teh atau kopi di sore hari yang mendung. Yuk kita mencoba membuatnya!

Steps

1
Done
10min

Membuat taburan

Campur kelapa parut dengan sejumput garam. Kukus selama 10 menit.

2
Done
20min

Membuat adonan putu

Sementara itu didihkan air 150 ml bersama daun pandan dan pasta pandan sampai jumlah air 100 ml. Angkat dan biarkan sampai hangat.
Dalam wadah, campur tepung beras dan garam, tuang air hangat sampai menjadi adonan bergerindil. Saring hingga hasilnya jadi adonan bulir pasir.

3
Done
15min

Mengkukus adonan

Siapkan cetakan lalu tuang adonan ke dalam cetakan hingga 1/2 atau sepertiga tingginya. Beri irisan gula merah lalu tuang adonan putu lagi sampai cetakan penuh. Kukus selama 10 menit atau hingga matang. Angkat lalu keluarkan kue dari cetakan. Siap disajikan dengan taburan kelapa.

Azizah

Ulasan Resep

Belum ada ulasan untuk resep ini, gunakan formulir di bawah ini untuk menulis ulasan Kamu
Cumi-cumi
Sebelumnya
Cara Membuat Cumi Asin Pedas, Enaknya Nagih
Odading Mang Oleh
Berikutnya
Cara Membuat Kue Odading Mang Oleh yang Viral
Cumi-cumi
Sebelumnya
Cara Membuat Cumi Asin Pedas, Enaknya Nagih
Odading Mang Oleh
Berikutnya
Cara Membuat Kue Odading Mang Oleh yang Viral

Add Your Comment