Ingredients
- 1 buah Pepaya mudaukuran sedang
- 1 ikat Daun so
- 5 siung Bawang merah
- 3 siung Bawang putih
- 7 buah Cabe rawit
- 5 buah Cabe merah
- secukupnya Gula merah
- secukupnya Garam
- secukupnya Kaldu bubuk
Directions
Tumis pepaya satu ini memang sering sekali menjadi pilihan para bunda dirumah ya, apalagi yang seperti saya ini. Karena dikebun belakang rumah memang terdapat banyak sekali tanaman pohon pepaya jadi seringkali mengambil si buah pepaya muda untuk di tumis deh.
Perlu bunda ketahui bahwa pepaya dan daunnya sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh kita. Untuk buah pepaya matang juga baik untuk menambah produksi ASI dan baik untuk masalah pencernaan kita. Tumis pepaya ini rasanya sangat lezat apalagi jika dipadukan dengan ayam goreng atau pindang goreng aduh makin mantap dan begitu menggoda selera makan. Udah kebayang gimana enaknya cus langsung saja eksekusi deh didapur kalian dirumah. Ikuti langkah-langkah dibawah ini ya dijamin resepnya oke. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.
Steps
1 Done 5min | Menyiapkan pepayaKupas buah pepaya lalu cuci bersih. Iris tipis memanjang bisa menggunakan pisau atau menggunakan alat pengiris/pasah agar lebih praktis. Sisihkan. |
2 Done 3min | Menyiapkan bumbuKupas dan cuci bersih bawang, cabe dan daun so kemudian potong iris tipis. |
3 Done 7min | Proses PenggorenganPanaskan minyak goreng secukupnya, tumis bumbu hingga harum masukkan irisan pepaya masak hingga setengah matang. Selanjutnya masukkan daun so dan tambahkan garam, gula merah dan kaldu bubuk secukupnya aduk rata. Tes rasa. |
4 Done 2min | PenyajianTumis hingga matang, sajikan tumis selagi masih hangat. |