Resep Chicken Katsu Sederhana ala Rumahan yang Sedap

Share it on your social network:

Or you can just copy and share this url

Bahan

Sesuaikan:
350 g dada ayam iris lebar menjadi 2 bagian
1/2 sdt garam
2 sdt merica bubuk
1 butir telur ayam
2 sdm susu tawar putih
45 g tepung terigu
1/8 sdt kaldu ayam
50 g tepung panir
Secukupnya minyak goreng untuk menggoreng

Informasi nutrisi

1
Porsi
220
Kalori
10 g
Lemak
21 g
Protein
12 g
Karbohidrat

Resep Chicken Katsu Sederhana ala Rumahan yang Sedap

Features:
  • Pedas
Cuisine:

Hidangan dari Jepang yang telah mendunia dan mempunyai beragam variasi dalam menghidangkannya.

  • 25min
  • Porsi 1
  • Medium

Ingredients

Directions

Chicken katsu adalah salah satu olahan makanan dari daging ayam. Hidangan makanan ini berasal dari Jepang. Katsu adalah salah satu makanan yang masuk kategori makanan Jepang yang mendapatkan pengaruh dari Eropa. Dengan campuran mayonaise dan sayur-sayuran. Menjadikan chicken katsu lebih sedap.

Chicken katsu adalah salah satu hidangan makanan olahan dari ayam yang berasal dari Jepang. Hidangan yang telah populer di seluruh penjuru. Hidangan ini memiliki banyak variasi. Beragamnya variasi chicken katsu ini menjadikannya lebih populer dan disukai oleh banyak orang. Ini Rina akan bagikan buat kalian reseo chicken katsu sederhana yang enak ala rumahan. Pengen banget nyobain buat sendiri di rumah kan?

Yuk simak resep chicken katsu sederhana ala rumahan yang sedap dari Rina di bawah ini.

Steps

1
Done
3min

Marinasi daging ayam

Pukul-pukul daging ayam yang telah di belah sampai pipih, tambahkan 1/4 sdt merica bubuk dan 1/2 sdt garam, lumuri daging ayam sampai semua tertutup. Diamkan dahulu sampai bubunya meresap

2
Done
2min

membuat bahan celupan telur

Kocok lepas telur, garam dan susu, kocok sampai rata dan sisihkan.

3
Done
3min

membuat bahan pelapis

Campurkan tepung terigu, 1/8 sdt merica bubuk, dan kaldu ayam, aduk sampai rata dan sisihkan.

4
Done
10min

proses pembuatan

Celupkan sepotong daging ayam yang telah di marinasi ke adonan kocokan telur, sampai semuanya basa, lalu masukan ayam yang sudah di celupkan ke kocokan telur ke dalam campuran terigu sampai semua tertutupi lalu angkat dan ditepuk tepuk, setalah itu masukan kembali ke kocokan telur lalu angkat dan gulingkan ayam ke tepung panir sambil di tekan agar menempel. Lakukan sampai semua bahan habis. Setelah itu panaskan minyak dan goreng ayam katsu sampai bewarna coklat keemasan, lalu angkat dan tiriskan.

5
Done
2min

penyajian

Siapkan wadah dan Chicken katsu siap untuk dinikmati. Lebih sedap di tambahkan sepotong tomat, sayur kubis, nasi hangat dan mayonaise.

Azizah

Ulasan Resep

Belum ada ulasan untuk resep ini, gunakan formulir di bawah ini untuk menulis ulasan Kamu
Cabai
Sebelumnya
Resep Sambal Tempong Banyuwangi yang Nikmat
Bawang
Berikutnya
Resep Onion Ring Crispy yang Gurih dan Lezat
Cabai
Sebelumnya
Resep Sambal Tempong Banyuwangi yang Nikmat
Bawang
Berikutnya
Resep Onion Ring Crispy yang Gurih dan Lezat