Resep Nangka Ketan Legit dan Lumer

Share it on your social network:

Or you can just copy and share this url

Bahan

Sesuaikan:
300 gr beras ketan rendam semalaman
250 ml santan kental
2 lembar daun pandan
1/2 sdt garam
Secukupnya nangka buang bijinya
Secukupnya kelapa muda parut dikukus

Informasi nutrisi

1
Porsi
78
Kalori
1.20 g
Lemak
16,29 g
Karbohidrat
0.79 g
Protein

Resep Nangka Ketan Legit dan Lumer

Features:
  • Vegan
Cuisine:

Wajib banget rasakan enaknya nangka ketan ala Rina ini.

  • 30min
  • Porsi 5
  • Medium

Ingredients

Directions

Jika Anda berwisata ke Thailand, jangan lupa untuk mencoba berbagai jenis jajanan atau camilan dari Negeri Gajah Putih. Salah satu jajanan manis unik yang wajib Anda coba adalah nangka isi ketan atau dikenal dengan nama Khao Niew Kanun. Namun meski tidak bisa mencicipinya langsung di Thailand, Anda tetap bisa mencicipinya sendiri di rumah.

Ketan nangka punya rasa yang enak dan manis lho! Tidak perlu ke Thailand untuk membelinya, kita bisa membuatnya sendiri. Perpaduan ketan dan nangka bikin ketagihan!

Perpaduan warna kuning, hijau dan putih menarik banget untuk kita coba bukan? Nangka, nongko, langge, anane, lumasa, gori atau dengan nama latin Artocarpus Heterophyllus merupakan buah yang sudah tidak asing lagi di mata masyarakat Indonesia. Biasanya nangka muda diolah menjadi sayuran, sedangkan dagingnya diambil dari nangka matang. Nah, jika Anda memiliki buah nangka matang di rumah, Anda bisa mencoba membuat resepnya. Tenang saja, cara membuat Ketan Nangka yang akan kami jelaskan hanya membutuhkan 6 bahan dan 5 langkah saja

Ini dia resepnya.

Steps

1
Done
15min

Mengkukus ketan

Tiriskan ketan yang sudah direndam semalaman lalu kukus kurang lebih 15menit.

2
Done
5min

Memasak saus santan

Rebus santan, masukan garam, daun pandan sampai mendidih, aduk jangan sampai santan pecah lalu matikan

3
Done
5min

Memncampurkan saus dan ketan

Tuangkan sedikit demi sedikit santan ke ketan, aduk hingga rata dan menyatu. Kukus lagi selama 25menit.

4
Done
5min

Penyajian

Ambil nangka lalu isi dengan ketan dan taburi dengan kelapa parut.

Azizah

Ulasan Resep

Belum ada ulasan untuk resep ini, gunakan formulir di bawah ini untuk menulis ulasan Kamu
Udang
Sebelumnya
Resep Tumis Brokoli Udang yang Sehat dan Lezat
Kelapa Muda
Berikutnya
Resep Es Sirsak Kelapa Muda Khas Manado
Udang
Sebelumnya
Resep Tumis Brokoli Udang yang Sehat dan Lezat
Kelapa Muda
Berikutnya
Resep Es Sirsak Kelapa Muda Khas Manado